Kamis, 19 Juli 2012

Siapa Bilang Indonesia Dijajah 350 Tahun?!


Dikutip dari majalah Merpati Archipelago Inflight Magazine edisi 14 Juni 2012 hal 51
Siapa Rela Dijajah Begitu Lama??
Judul      : Bukan 350 Tahun Dijajah
Penulis   : G.J Resink
Penerbit   : Komunitas Bambu
Cetakan  : Pertama, Maret 2012

Inilah fakata yang sebenarnya, kita sebagai warga Indonesia perlu tahu tentang hal ini agar kebohongan bisa disingkirkan. Pagi ini saya membaca sebuah artikel yang membuat saya tahu tentang fakata yang sebenarnya, fakta yang telah terkubur begitu lama.

Siapa bilang Indonesia dijajah 350 tahun oleh Belanda, untuk lebih jelasnya, silahkan baca kutipan berikut.
 

Siapa bilang Indonesia dijajah 350 tahun oleh Belanda? Bohong. Mitos belaka, G.J Resink, sejarawan  dan ahli hukum internasional – sekaligus penyair, memaparkan bukti-bukti betapa semua itu merupakan konstruksi politik kolonial. Kebohongan 350 tahun dijajah dipopulerkan politisi Belanda dan buku-buku pelajaran sekolah kolonial, tetapi semakin kuat dipercaya sebagai kebenaran sejarah ketika Soekarno dara pejabat politisi kerap menggunakannya dalam pidato-pidato. Tak terkecuali para sejarawan. Celakanya lagi, pemerintah malah memasukkan mitos tersebut ke dalam kurikulum sejarah pelajaran sekolah sampai akhirnya diterima dan tertanam sebagai kebenaran absolut dimasyarakat. Dalam buku in Resink memberi bukti-bukti kuat betapa banyak kerajaan dan negri Indonesia yang belum pernah takluk dan berada dibawah cengkraman tangan besi hukum kolonial Hindia Beland. Hitungan Resink, paling-paling Hindia Belanda sebagai negara hanya ada selama 40 tahun, itupun tidak benar-benar seluas wilayah RI hari ini, meskipun belanda sudah benar-benar mengusahakan penaklukan selama 350 tahun. 

Untuk lebih memperjelas, silahkan cari bukunya langsung.
Oget

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar anda. Kritik dan saran yang membangun sangat diharapkan untuk lebih baik kedepannya.