Rabu, 26 November 2014

Cara Menghapus Tag Yang Tidak Berguna



Memang segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, namun karena kerakusan manusia yang
mungkin didasari karena ketidak sabarannya, yang hanya terlihat manis dimata dan dimula, namun setelah kemudian baru merasakan akibatnya, yaaah macam koruptor yang lagi duduk santai gitu dah Widih, uda makin bijak aja nih ane, sebenarnya mau bahas apa sih. Back back back to topic.

Heheheee…
Tapi kurang lebih itulah yang ane pernah rasakan saat baru-baru pertama main di blog, saat sedang semangat-semangatnya mengisi posting. Ane membuat tag yang sebanyak-banyaknya dengan harapan blog ane banyak pengunjungnya, blog ane cepat muncul di si Mbah Mertua tiada lain Mbah Google. Tapi sodara-sodara sekalian, sesungguhnya yang bikin blog kita banyak pengunjungnya adalah posting secara rutin dan kasi materi yang berkelas dan kalau bisa original.


Dan setelah sekian lama ane mencari ide buat berbagi ilmu kepada agan yang mampir dimari, ketemulah satu judul atas pertanyaan lama ane yang terjawab oleh waktu. Yakni bagaimana cara menghapus atau mengurangi tag didalam blog biar tidak terlalu banyak. Seperti yang ane bilang di paragraph pembuka, kan tidak baik juga sesuatu yang berlebihan apalagi kalau tag itu tidak terpakai.

Tanpa berlama-lama, lets cek it dot.
1.      Masuk ke account blog agan seperti biasa dan pilih tab POSTS.
2.      Akan muncul semua postingan agan bersama detail tag pada setiap postingannya.
3.      Menghapus tag yang ingin agan buang, filter postingan agan berdasarkan tag yang akan di hapus. Dalam hal ini ane kasi contoh tag ane “Bahaya Kantong Plastik”. Di samping tag agan, ada angka yang menunjukkan jumlah postingan terkait tag tersebut. Dalam contoh ini, postingan ane 1 dengan tag ”Bahaya Kantong Platik”.
4.      Setelah agan klik, maka akan muncul sejumlah postingan yang terkait tag tersebut. Karena postingan ane cuma satu terkati tag ini, maka yang muncul cuma satu, jika punya agan lebih dari satu, maka akan muncul juga lebih dari satu. 
5.      Buka postingan agan tersebut untuk mengedi sehingga agan akan dibawa kehalaman untuk meng-edit postingan tersebut.
6.      Selanjutnya beralih ke bagian tag dengan cara klik/ double klik LABELS, biasanya terdapat di sisi kanan, intinya adalah untuk membuka bagian ini agar bisa di edit.
7.      Nah, sekarang agan hapus tag tersebut dari postingan agan, dalam contoh ini ane akan hapus tag ”Bahaya Kantong Plastik”.
8.      Selanjutnya klik DONE dan Update postingan agan.
9.      Agan akan dibawa ke halaman sebelumnya. Postingan agan yang barusan agan hapus tag tersebut tidak akan di tampilkan lagi, tapi jika agan masih punya postingan terkait dengan tag yang sama, maka akan ditampilkan.
10.  Lakukan hal yang sama sampai tidak ada lagi postingan yang terkait dengan tag yang ingin agan hapus.
11.  Untuk membuktikan apakah tag ini masih ada atau tidak, agan silahkan klik filter posting berdasarkan tag, maka agan tidak akan menemukan lagi tag dengan nama yang sama pada tag yang telah agan hapus.


Jadi dapat kita tarik kesimpulan bahwa untuk mengurangi/ menghapus tag pada blog adalah dengan mengosongkan tag tersebut yaitu dengan menghapus tag tersebut pada setiap postingan yang terkait dengan tag tersebut.

Demikianlah cara menghapus tag yang ingin agan hapus atau jika agan ingin mengurangi jumlah tag pada blog agan.
Semoga bisa membantu.

Oget

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar anda. Kritik dan saran yang membangun sangat diharapkan untuk lebih baik kedepannya.